Profil Dan Sejarah Norwich City, Sukses Balik Lagi Ke Premiere League

moch akbar fitrianto

Bagikan

Sepak Bola Archives – Rakyatnesia.com – Musim sebelumnya di Premiere League Liga Inggris, Norwich city menjadi salah satu tim yang harus turut lengser ke kasta kedua Liga Inggris tersebut.

Namun tampaknya Norwich City tak butuh waktu lama untuk bisa kembali lagi ke kasta Tertinggi Liga Inggris Tersebut. Hanya Semusim saja dan musim depan Nama mereka sudah masuk daftar.

Setelah menuntaskan Premier League 2019/2020 sebagai juru kunci, Norwich langsung mendominasi Divisi Championship yang merupakan kasta kedua kompetisi di Inggris. Norwich meraih 27 kemenangan dari 41 pertandingan sejauh ini. Bahkan tiket promosi diraih tanpa keringat, setelah peringkat keempat Brentford bermain imbang 0-0 kontra Milwall, yang dibarengi hasil imbang 2-2 antara peringkat ketiga Swansea City kontra juru kunci Wycombe, Sabtu (17/4/2021) malam WIB.

Norwich dengan 90 poin kini unggul 14 poin atas Swansea dan 16 poin dari Brentford. Dengan empat laga tersisa, Norwich paling buruk akan finis di posisi kedua klasemen Championship.

Dalam perebutan status juara divisi, Norwich kini unggul delapan poin atas Watford di posisi kedua yang kalah 0-1 dari Luton. Norwich sendiri baru bermain menghadapi Bournemouth di Carrow Road Sabtu sore waktu setempat.

Ini tentu jadi prestasi tersendiri untuk Norwich yang musim lalu cuma numpang lewat di Premier League. Mereka finis posisi terbawah dengan 21 poin karena cuma lima kali menang sepanjang musim.

Norwich City sudah tampil sejak musim pertama Premier League pada 1992. Setelah itu, mereka kerap bolak-balik promosi-degradasi dengan total sembilan musim berada di Premier League.

Profil Norwich City FC

Norwich City Football Club adalah sebuah klub sepak bola Inggris yang didirikan pada tahun 1902. Bermarkas di Norwich, Norfolk, klub ini berkompetisi di Liga Utama Inggris pada musim 2019-20 setelah menjuarai Kejuaraan EFL di musim 2018-19. Klub ini memainkan pertandingan kandangnya di Stadion Carrow Road yang berkapasitas 26.164 penonton. Seragam mereka berwarna kuning-hijau, sehingga mereka dijuluki Canaries (Kenari).

Sejarah Norwich City

Norwich City berdiri pada tanggal 17 Juni 1902 atau kini usianya sudah 116 tahun. Laga pertama mereka di kelas amatir adalah melawan Harwich & Parkeston di Stadion Newmarket Road.

Seiring berjalannya waktu, tim yang identik dengan warna kuning-hijau ini terus berkembang dan mampu meninggalkan level amatir mereka ke jenjang profesional di tahun 1905.

Kala itu, mereka masuk ke liga kecil yang sudah termasuk dari Federasi Sepak Bola Inggris, yakni FA dengan bermain di Liga Inggris bagian Selatan.

Oh ya, alasan mengapa Norwich City dijuluki The Canaries atau burung kenari adalah karena banyaknya jumlah burung kenari di kawasan tersebut, bahkan hampir seluruh warga setempat memiliki peternakan burung kenari.

Detik demi detik, jam tiap jam, hari demi hari, dan tahun berganti tahun Norwich City terus berkembang dan pada akhirnya masuk ke Divisi Ketiga Liga Inggris di tahun 1920, kemudian naik-turun di kasta kedua dan ketiga dalam waktu yang cukup lama.

Masuk ke Divisi Pertama (Kini Liga Primer Inggris)

Setelah berkutat di kasta kedua dan ketiga Liga Inggris, The Canaries akhirnya berhasil pertama kali melaju ke Divisi Pertama atau kini bernama Liga Primer Inggris sejak musim 1971/72 dibawah besutan pelatih Ron Saunders.

Hanya beberapa tahun, mereka sempat

menunjukkan performa yang cukup signifikan, salah satunya adalah berhasil melaju ke final Piala Liga Inggris untuk pertama kalinya di musim 1972/73. Sayangnya, mereka kalah dari Tottenham Hotspur dengan skor tipis 0-1.

Nama Norwich City sejatinya sangat dikenal di persepakbolaan Inggris. Mereka juga tercatat sudah berada di kompetisi sepak bola tertinggi Inggris tersebut sebanyak 25 kali, di mana mereka terakhir kali mencicipinya di musim 2015/16 lalu.

Hanya saja, tim yang memiliki stadion bernama Carrow Road ini seringkali menjadi bulan-bulanan atau mangsa empuk bagi tim-tim besar Liga Primer Inggris yang sedang membutuhkan poin penuh.

Jangankan papan atas, bahkan mereka juga kerap kesulitan meraih poin penuh untuk bisa menempati posisi papan tengah.

Gelar Norwich Lebih Banyak dari Manchester United Dan Chelsea

Meski sering dipandang remeh atau kurang dianggap di sepak bola Inggris, namun ada satu gelar yang mungkin bisa dibanggakan oleh Norwich City. Ya, mereka memiliki gelar yang lebih banyak jika dibandingkan 2 klub besar Liga Primer Inggris, Manchester United dan Chelsea.

Gelar apakah itu? Tentu saja gelar kasta kedua Liga Inggris, yakni Divisi Championship. Man United dan Chelsea yang pernah merasakan kompetisi tersebut baru merasakan 2 kali juara.

Sedangkan Norwich City, mereka sudah meraih 4 gelar.

Ya, memang tidak ada artinya jika dibandingkan Liga Primer Inggris, namun setidaknya mereka masih punya gelar yang bisa dibanggakan dengan 2 klub papan atas di Inggris tersebut.

Kini, Norwich City tentu akan menatap masa depan yang cerah. Musim 2019/20, mereka kembali ke Liga Primer Inggris. Sekali lagi, kiprah mereka mungkin hanya akan berjuang untuk bisa meraih 10 besar atau paling tidak bisa bertahan di Liga Primer Inggris selama mungkin.

Setidaknya, warna tersendiri dari merekalah yang bisa menjadi salah satu daya tarik di Liga Primer Inggris.

Nama Pemain Norwich CIty Terbaru Antarkan ke Premiere League

Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.

No.Pos.Pemain
1GKTim Krul
2DFMax Aarons
3DFSam Byram
4DFBen Godfrey
5DFGrant Hanley (kapten)
6DFChristoph Zimmermann
7MFPatrick Roberts (dipinjam dari Manchester City)
8MFMario Vrančić
10MFMoritz Leitner
11MFOnel Hernández
12DFJamal Lewis
14MFTodd Cantwell
15DFTimm Klose
16DFPhilip Heise
No.Pos.Pemain
17MFEmi Buendía
18MFMarco Stiepermann
19MFTom Trybull
20FWJosip Drmić
21GKRalf Fährmann (dipinjam dari Schalke)
22FWTeemu Pukki
23MFKenny McLean
24MFIbrahim Amadou (dipinjam dari Sevilla)
27MFAlexander Tettey
32FWDennis Srbeny
33GKMichael McGovern
34MFLouis Thompson
35FWAdam Idah
Bagikan

Also Read