Bupati Bojonegoro Ajak Petugas Damkar Agar Menjaga Kekompakan Dalam Melaksanakan Tugas Penyelamatan

Sukisno

Bupati Bojonegoro Ajak Petugas Damkar Agar Menjaga Kekompakan Dalam Melaksanakan Tugas Penyelamatan
Bagikan

BOJONEGORO (RAKYATNESIA.COM) – Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah mengajak petugas pemadam kebakaran lebih kompak dalam membangun kerja sama untuk melakukan tugas penyelamatan dalam musibah kebakaran tersebut.

Penegasan itu disampaikan Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah, saat Upacara HUT Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan ke-102, yang digelar di Pendopo Malowopati Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, Senin (1/3/2021).

Dalam sambutanya, Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah menyampaikan bahwa kegiatan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan di Bojonegoro sangat masif termasuk dalam hal kebencanaan.

Lanjut Bu Anna – demikian, Bupati Bojonegoro DR Hj Anna Mu’awanah, akrab disapa – berpesan sebelum petugas  mengevakuasi dan memberikan pertolongan terlebih dahulu untuk meyakinkan bahwa kondisi harus tetap aman.

“Kita tidak boleh lengah, ceroboh dan tentu kita harus cepat dan tepat dalam proses evakuasi,” ucapnya

Bu Anna menambahkan, bahwa menjaga kekompakan juga sangat penting dalam memberikan bantuan dan layanan kepada masyarakat.

“Saya berpesan kepada para perugas untuk meluangkan waktu sejenak untuk melakukan apel dan doa bersama untuk menjaga kekompakan dan menyambung rasa antar petugas penyelamat,” tegasnya.

Selain itu, Bupati berharap petugas damkar harus terus mengedukasi masyarakat untuk meminimalisir bencana sejak dini terkait potensi terjadinya kebakaran.

“Misalnya edukasi dalam hal penggunaan listrik yang aman maupun pemakaian alat kelistrikan lainya,” terangnya.

Dalam acara upacara HUT Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, hadir pula Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Ahmad Gunawan serta para petugas Pemadam Kebakaran Bojonegoro.

Selain itu juga hadir secara vitual Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian sekaligus sebagai Inspektur Upacara HUT Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan yang ke- 102.

**(Kis/Red).

Bagikan

Also Read