Prediksi Australia vs Indonesia pada babak 16 besar Piala Asia 2023, 28 Januari 2024
Rakyatnesia – Prediksi Australia vs Indonesia pada babak 16 besar Piala Asia 2023, 28 Januari 2024,
Daftar Isi
Timnas Australia memang tampil meyakinkan dalam babak grup Piala Asia 2023. TIm besutan Graham Arnold itu tak cuma belum terkalahkan, tapi juga meraih dua kemenangan plus dua cleansheet. Mereka pun melaju dengan status juara Grup B.
Akan tetapi, timnas Indonesia pun bukan lawan sembarangan. Fakta mereka selalu berhasil mencetak gol dalam tiga laga di Grup D harusnya jadi perhatian Australia. Tak diunggulkan, jelas bikin anak asuh Shin Tae-yong itu akan tampil lepas. Apalagi, target mereka dengan lolos 16 besar sudah terpenuhi.
Perjuangan Timnas Indonesia untuk mengukir sejarah di turnamen benua kuning ini akan kembali hadapi rintangan berat, yakni bertemu dengan satu lagi tim kuat di Asia, Australia. Dan, bisa dibayangkan, skuad Garuda tak diunggulkan dalam laga ini. Lalu, apakah langsung tim Merah Putih akan terhenti di fase ini?
Australia memang mendominasi catatan pertemuan dengan Indonesia. Dalam 13 pertemuan kedua tim, Indonesia hanya berhasil menang dua kali, tiga kali imbang dan sudah DELAPAN KALI kalah dari tim Negeri Kanguru tersebut.
Pertama Kalinya Indonesia Lolos Fase Grup Piala Asia
Sejauh ini, Indonesia baru berhasil menjebol gawang Australia sebanyak delapan kali. Luar biasanya, The Socceroos malah sudah bukukan 23 gol ke gawang tim Merah Putih.
Ini pertama kalinya Indonesia berhasil melaju ke babak sistem gugur, setelah gagal di empat edisi Piala Asia sebelumnya.
Kali ini – dengan pelatih dan personel pemain yang sudah berbeda jauh, Timnas Indonesia bisa saja membuat kejutan di laga melawan salah satu tim yang jadi favorit juara tersebut.
Head-to-Head Indonesia vs Australia
Tiga Pertandingan Terakhir Indonesia vs Australia
- 03.03.2010 – Australia 1 – 0 Indonesia
- 28.01.2009 – Indonesia 0 – 0 Australia
- 29.03.2005 – Australia 3 – 0 Indonesia
Lima Laga Terakhir Timnas Indonesia
- 05.01.2024 – Indonesia 1 – 2 Libya
- 09.01.2024 – Indonesia 0 – 5 Iran
- 15.01.2024 – Indonesia 1 – 3 Irak
- 19.01.2024 – Vietnam 0 – 1 Indonesia
- 24.01.2024 – Jepang 3 – 1 Indonesia
Lima Laga Terakhir Timnas Australia
- 21.11.2023 – Palestina 0 – 1 Australia
- 06.01.2024 – Bahrain 0 – 2 Australia
- 13.01.2024 – Australia 2 – 0 India
- 18.01.2024 – Suriah 0 – 1 Australia
- 23.01.2024 – Australia 1 – 1 Uzbekistan
Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Australia
- Indonesia: Ernando Ari; Jordi Amat, Sandy Walsh, Elkan Baggott; Yakob Sayuri, Ivar Jenner, Justin Hubner, Pratama Arhan; Egy Maulana Vikri, Marselino Ferdinan; Rafael Struick.
- Australia: Mathew Ryan; Gethin Jones, Harry Souttar, Cameron Burgess, Aziz Behich; Keanu Baccus, Jackson Irvine; Riley McGree, Martin Boyle, Jordan Bos; Mitchell Duke.
STATISTIK MENARIK |
- Australia tidak terkalahkan dalam tujuh pertandingan, menang enam kali dan seri sekali dalam prosesnya
- Timnas Indonesia hanya memenangkan satu dari lima pertandingan terakhir
- Rekor baru Australia dipecahkan pada menit ke-36 melawan Uzbekistan, ketika melampaui 609 menit tanpa kebobolan di semua kompetisi, memecahkan total rekor yang dibuat skuat 2008
- Prediksi Australia vs Indonesia tak memihak Garuda kalau berkaca rekor pertemuan. INdonesia menelan 7 kekalahan dalam 8 pertemuan terakhir
- Timnas Indonesia terakhir kali menang atas Australia sudah sangat lama, yakni 30 Agustus 1981
- Indonesia melakukan total 1203 operan dalam 3 laga di Grup D, 779 di antaranya sukses
PELATIH |
- Graham Arnold belum pernah sua Indonesia di level senior.
- Arnold 2 kali bertemu Indonesia pada level U-23, dan selalu menang.
- Arnold sudah 4 kali melawan Shin Tae-yong, meraih 2 kemenangan, satu seri, dan sekali kalah.
- Shin Tae-yong tak pernah hadapi Australia di leve senior.
- Prediksi Australia vs Indonesia menarik. Shin pernah 4 kali lawan Australia di level U-23 dengan 2 menang dan 2 kalah.
WASIT |
- Partai Australia vs Indonesia akan dipimpin wasit asal Uni Emirates Arab, Mohammed Abdulla Hassan Mohamed.
- Mohammed Abdulla Hassan Mohamed sudah 7 kali wasiti laga di Piala Asia, mengeluarkan 19 kart kuning.
- Indonesia pernah sekali diwasiti Mohammed Abdulla Hassan Mohamed, yakni saat kalah 0-2 dari Thailand pada laga FIFA Matchday, 2016.
- Australia pernah sekali diwasiti Mohammed Abdulla Hassan Mohamed, yakni ketika main imbang 2-2 Oman, 2022.
PEMAIN KUNCI |
Australia
Top Scorer: Jackson Irvine (2)
Top Assist: Riley McGree (1)
Top Rating: –
Indonesia
Top Scorer: Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam, Yakob Sayuri (1)
Top Assist: Yakob Sayuri (1)
Top Rating:
Prediksi Skor Australia Vs Indonesia
Australia di atas kertas akan memberikan hasil yang keras untuk Indonnesia denngan skor 2-1. Namun disisi lain Timnnas Indonesia tidak akan menyerah begitu saja.