Desa Sumberjo Margomulyo, Siap Laksanakan Pembangunan desa 2017

Sukisno

Bagikan

BOJONEGORO (Rakyat Independen)- Musrenbangdes 2017 di desa Sumberjo Kecamatan Margomulyo. Bjn. Guna melaksanakan pembangunan desa tahun 2017, maka setiap desa harus atau wajib melaksanakan Musyawarah rencana pembangunan desa ( Musrenbangdes), muayawarah desa tersebut menjadi pijakan untuk menentukan arah pembangunan desa yang bakal dituangkan dalam APBdes ( Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa), hal itu, seperti kegiatan musrenbangdes yang dilaksanakan oleh desa Sumberjo Kecamatan Margomulyo Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur, yang bertempat di balai desa Sumberjo, Kamis (05/01/2017)

Acara dimulai sejak pukul 09.oo wib hingga selesai, musrenbangdes tersebut, diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan sambutan dari kepala desa Sumberjo Nurdjito Efendi (35) dihadapan undangan yang memadati balai desa dengan menyampaikan tentang keberhasilannya dalam pelaksanaan APBdes desa sumberjo tahun 2016 yang lalu, semua proyek APBdes 2016 telah selesai dilaksanakan guna untuk Gorong- gorong plat beton didukuh Singgih, dukuh Mbungkul dan dukuh Piji dan bangunan TPT dilaksanakan didukuh Piji dan dukuh Wates dan beberapa proyek pembangunan lainnya.

“Pembangunan yang tertuang dalam APBdes tahun 2016 sudah berhasil dilaksanakan dan semua juga sudah selesai dilakukan monitor dan evaluasi ( Monev) oleh tim Kecamatan Margomulyo, dengan hasil yang memuaskan dengan selesainya program tahun 2016 lalu, maka desa sumberjo kembali merencanakan untuk APBdes tahun 2017 ini,” tegas Mas Nurdjito, Kamis (05/01/2017).

Diharapkan para peserta Musrenbangdes untuk mengusulkan apa saja yang perlu di masukkan dalam rencana pembangunan desa tahun 2017 ini, semua dibuka disini dan dibahas bersama- sama agar keputusan yang dihasilkan juga dapat dipertanggung jawabkan bersama, peserta Musrenbangdes menyampaikan usulannya untuk keinginan tantang rencana pembangunan desa Sumberjo Kecamatan Margo mulyo pada tahun 2017 ini,

“Setelah usulan disampaikan kemudian digodok selanjutnya akan menjadi keputusan dalam mufakat yang harus kita taati bersama dengan demikian, dalam pelaksanaannya nanti tidak timbul permasalahan. Intinya, dengan dilaksanakanya musrenbangdes ini, berarti Desa Sumberjo siap melaksanakan Pembangunan tahun 2017 ini, ” tegasnya.

Sementara itu Camat Margomulyo Arif Nanang Sugianto, mengatakan bahwa Musrenbangdes merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan pada setiap tahun oleh masing- masing desa.

“Untuk tahun ini, dalam kegiatan Musrenbangdes dibagi menjadi (4) empat kelompok yakni, kelompok Pemerintahan, Pelaksanaan Pembangunan, Pembinaan Masyarakat dan Pemberdayaaan Masyarakat. dimana, dalam Musrenbangdes ini akan ditampung berbagai usulan dari peserta Musrenbandes desa dan juga Camat menyarankan masyarakat Sumberjo diharapkan menanam bunga Baugenvile.

Kepala BPMPD Bojonegoro Jumari yang diwakili H. Kusairi mengatakan, bahwa dalam musrenbangdes tahun ini mengacu pada Undang-undang desa Nomor 6 Tahun 2014, dimana ada beberapa item yang harus dilaksanakan oleh pihak pemerintahan desa melalui APBdes yakni perawatan Polindes menjadi tanggung jawab desa membuat Taman Belajar Masyarakat (TBM) menganggarkan kegiatan kepemudaan termasuk untuk kegiatan olahraga, kegiatan pendidikan, PAUD, membuat Bumdes (Badan Usaha Milik desa) dan membuat Website desa.

Tampak hadir dalam Musrenbangdes Forpimka, Juga hadir oleh staf BPMPD Kabupaten Bojonegoro Kusairi, Ketua BPD, beserta anggotanya, perangkat desa, Wali Amanah Ketua Tim Penggerak PKK beserta pengurusnya, Karang taruna, LPMD, para ketua Rt/RW, Kepala Sekolah PAUD, TK, Bidan desa, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta undangan lainnya. **(Yanto/Red).

Bagikan

Also Read

Tinggalkan komentar